You're watchingEpisode 11If current player not working, select other server.
SUB:
DUB:
Episode List
5 Rekomendasi Anime Komedi Terseru

5 Rekomendasi Anime Komedi Terseru

Anime salah satu hiburan yang paling banyak diminati oleh para kaum muda yaitu film animasi yang diproduksi di Negara Matahari Terbit yang tidak lain adalah Jepang, Banyaknya Kategori dalam genre Anime membuat kita para peminat Anime selalu memilahn… +More

Anime salah satu hiburan yang paling banyak diminati oleh para kaum muda yaitu film animasi yang diproduksi di Negara Matahari Terbit yang tidak lain adalah Jepang, Banyaknya Kategori dalam genre Anime membuat kita para peminat Anime selalu memilahnya sesuai genre kesukaan.

Apalagi sampai saat ini banyak sekali Anime yang menarik untuk ditonton meskipun begitu kita harus memiliki referensi dalam memilih Anime yang akan kita tonton tentunya agar pada saat menontonnya tidak dibikin kecewa karena tidak sesuai dengan selera kita.

Tetapi disini saya akan memberikan Rekomendasi Anime dengan bumbu Komedi alias Genre pada anime yang saya rekomendasikan tidak semuanya murni Genre Komedi.

5 Anime Komedi Terseru Dengan Rating Tertinggi

Dan berikut ulasan Anime Komedi terseru menurut Syartupas :

5 Rekomendasi Anime Komedi Terseru
Spy x Family

Yang pertama adalah Anime yang rilis pada tahun 2022, ini adalah anime terbaru yang menurut saya sangat menarik apalagi di bumbui dengan komedi yang sangat cocok bagi kalian pecinta genre komedi.

Spy x Family adalah salah satu anime yang di adaptasi dari seri manga web shōnen Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Tatsuya Endō, Manganya sendiri di publikasikan pada platform Shōnen Jump pada tahun 2019 dan sudah memiliki 9 volume tankōbon.

Dari episode awal saja anime Spy x Family ini sudah sangat menarik, terlihat jelas bumbu komedi yang seru memberikan kesan kita untuk menontonnya lebih lanjut ke episode berikutnya.

Anime Spy x Family ini mengisahkan seorang Detektif yang sedang dalam misi menyelamatkan dunia tetapi misi yang dijalankannya saat ini tidak seperti misi yang biasa dia lakukan seperti misi memberantas kejahatan dengan melawan mafia jahat.

Seorang Detektif yang hanya dikenal sebagai Twilight ini diberikan Misi oleh atasannya, Misinya adalah melakukan penyamaran sebagai layaknya penduduk biasa yang memiliki keluarga istri dan anak, Lalu dia mengadopsi seorang anak dan menikahi seorang perempuan tetapi keluarganya tersebut memiliki rahasianya masing - masing yang tidak diketahui mereka sendiri, Yor yang berperan sebagai istrinya adalah seorang pembunuh yang menyamar dan putri angkatnya yaitu Anya adalah seorang yang mempunyai kekuatan membaca pikiran dengan tujuannya yang hanya untuk bersenang - senang, mereka semua harus terikat bersama sebagai keluarga untuk mengelola urusan mereka sendiri dan bersama-sama sebaik mungkin.

Mushoku Tensei: Isekai Ittara Honki Dasu (Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation)

Anime Mushoku Tensei dirilis pada tahun 2021, Anime ini sangat cocok sekali buat kalian yang suka pada karakter cowo yang genit pada perempuan dan banyak sensasi harem didalamnya.

Meskipun Mushoku Tensei: Isekai Ittara Honki Dasu ini tidak bergenre murni komedi tetapi lawakannya patut dijadikan sebagai acuan komedi yang sangat lucu untuk dinikmati.

Mushoku Tensei: Isekai Ittara Honki Dasu ditulis oleh Rifujin na Magonote dengan kategori Novel Jepang ringan.

Salah satu hal menarik disini pada awal ceritanya kita langsung disuguhkan dengan penampilan komedi yang sangat lucu dari reinkarnasi pria 30 tahunan yang menjadi seorang bayi dari keluarga yang berbeda di dunia fantasi.

Hal lucu tersebut karena seorang bayi yang memiliki jiwa pria dewasa tersebut selalu melakukan hal - hal yang lucu dan genit pada perempuan karena memang sudah berpikiran dewasa.

Kanojo, Okarishimasu (Rent A Girlfriend)

Selanjutnya adalah Anime yang berjudul Konojo Okarishimasu, berbeda dengan kebanyakan Anime yang selalu menyuguhkan hal - hal yang mustahil di dunia nyata seperti Isekai dan fantasi lainnya.

Konojo Okarishimasu menurut saya alur ceritanya seperti kebanyakan film yang ada di web series dimana hal tersebut tidak jauh berbeda dengan kehidupan dunia nyata.

Kanojo, Okarishimasu, atau Pacar Sewaan ini diadaptasi dari seri manga yang ditulis dan iilustrasikan oleh Reiji Miyajima dengan genre komedi romantis.

Hal menarik dari Anime ini adalah alur ceritanya yang menceritakan seorang lelaki yang bernama Kazuya yang telah putus dengan pacar pertamanya yang selalu memikirkan hal aneh seperti layaknya seorang yang baru beranjak dewasa, lalu Kazuya mencari cara agar keputus asaan tersebut bisa terobati dengan menyewa pacar sewaan dari internet tetapi hal tersebut malah menjadi semakin rumit karena keluarganya menganggap bahwa pacar sewaan itu adalah pacar sesungguhnya dari Kazuya.

Tidak hanya itu Anime Kanojo, Okarishimasi ini juga semakin menarik karena dibumbui komedi harem yang akan mengganggu pikiran kita sebagai penontonnya untuk berpikiran dewasa.

Uzaki-Chan Wa Asobitai! (Uzaki-chan Wants to Hang Out!)

Seperti halnya kehidupan di dunia nyata Anime Uzaki-Chan Wa Asobitai! sangat menarik buat tontonan santai kalian, karena memang Uzaki-Chan Wa Asobitai! ini berlatarkan di kehidupan kampus tempat bersekolah.

Uzaki-Chan Wa Asobitai! ditulis oleh Take dan di muat dalam situs web Dra Dra Sharp Niconico Seiga pada tahun 2017 dan sudah memiliki 8 volume tankōbon, sampai saat ini.

Uzaki-Chan Wa Asobitai! menceritakan tingkah jail dan suka sekali mengganggu kakak kelasnya yaitu Shinichi Sakurai, hal tersebut dilakukan agar bisa terus berteman dengannya tetapi dengan tingkah jailnya kita dapat melihat kelucuan dari apa yang ditampilkan di layar kaca.

Jujutsu Kaisen

Bagi penggemar Anime Naruto yang selalu menyajikan kelucuan disetiap episodenya yang disuguhkan dengan kejadian Over Power, dan kekuatan di setiap karakternya sangat unik, Jujutsu Kaisen adalah Anime salah satunya yang cocok sekali buat kalian.

Jujutsu Kaisen dirilis pada tahun 2020 dan manganya dirilis pada tahun 2018 yang di tulis oleh Gege Akutami manga ini dimuat di Weekly Shōnen Jump dan sudah memiliki 19 volume tankōbon per April 2022.

Meskipun ada sedikit kesamaan dengan Anime Naruto dalam hal Action dan bumbu kelucuan Komedinya tetapi alur ceritanya sangatlah berbeda, Jujutsu Kaisen ini menceritakan tentang seorang anak yaitu Yuji Itadori yang baik hati dan tidak sombong dan suka menolong teman.

Dan pada waktu dimana temannya sedang kesulitan dia menolongnya tetapi kekuatannya tidak cukup karena dia bertarung dengan makhluk supranatural, tidak lama setelah itu dia mendengar bahwa jari Sukuna bisa meningkatkan kekuatannya dalam bertarung dan pada saat itu juga dia bergabung dengan Klub Ilmu Gaib.

Penutupan

Bagaimana menurut kalian rekomendasi versi Syartupas, apakah kalian tertarik menontonnya dan itu saja ulasan yang bisa saya sampaikan saat ini jika ada yang kurang atau kalian ingin menambahkannya kalian bisa komentar di bawah sini, saya undur diri dan sampai jumpa kembali.

( 8766 )
What do you think about this anime?
😩Boring
😃Great
🤩Amazing
Share Anime

to your friends

Komentar